Home » » Rossi Siap Bayar Kepercayaan Prandelli

Rossi Siap Bayar Kepercayaan Prandelli

Written By Unknown on Monday, 7 October 2013 | 15:19

ROMA, KOMPAS.com - Striker Fiorentina, Giuseppe Rossi, menyambut gembira dipanggil masuk ke dalam skuad Italia untuk laga kualifikasi Piala Dunia 2014 melawan Denmark pada 11 Oktober 2013 dan Armenia pada 15 Oktober 2013. Ini adalah kali pertama Rossi dipanggil kembali setelah hampir dua tahun absen berseragam Gli Azzurri.

Rossi kali terakhir membela timnas Italia saat melawan Serbia, Oktober 2011. Beberapa pekan setelah laga tersebut, Rossi mengalami cedera ligamen lutut yang mengharuskannya beristirahat selama hampir dua tahun.


Pada musim ini, penampilan Rossi mampu memikat mata Pelatih Cesare Prandelli. Bagaimana tidak, Rossi untuk sementara sudah menyumbangkan lima gol dari tujuh pertandingan bersama La Viola di Serie-A.


"Aku senang dan sangat bangga kembali mengenakan seragam tim nasional Italia. Sudah sangat lama sekali sejak terakhir kali aku membela timnas Italia," kata Rossi dilansir Football Italia.


"Aku ingin berterima kasih kepada Cesare Prandelli. Tak diragukan lagi, aku akan membayar semua kepercayaan pelatih kepadaku. Aku ingin melakukan yang terbaik bersama timnas Italia," tegasnya.



Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment

Follow Admin

Find on Facebook

Popular Posts