Home » » Ditekuk Gladbach, Dortmund Telan Kekalahan Perdana

Ditekuk Gladbach, Dortmund Telan Kekalahan Perdana

Written By Unknown on Saturday 5 October 2013 | 09:49

MOENCHENGLADBACH, KOMPAS.com - Borussia Dortmund dipaksa menelan kekalahan pertama di Bundesliga setelah takluk pada pekan ke-8 dari Borussia Moenchengladbach, Sabtu (5/10/2013). Bermain di Stadion Borussia Park, Dortmund menyerah karena gol penalti Max Kruse dan lesakan Raffael pada babak kedua. Dortmund juga dipaksa kehilangan bek Mats Hummels yang mendapat kartu merah karena pelanggaran yang berujung pada penalti untuk Die Fohlen.

Pada babak pertama, Dortmund tampil menguasai permainan. Namun penampilan apik Marc-Andre ter Stegen membuat sejumlah peluang Die Borussen mentok. Pada menit ke-17, Marco Reus melepaskan tembakan jarak jauh yang ditepis kiper muda Jerman tersebut. Bola muntah disambar Robert Lewandowski, namun Ter Stegen secara luar biasa kembali mementahkan bola.


Empat menit kemudian ganti peluang Kevin Grosskreutz ke arah kanan atas gawang yang dijinakkan Ter Stegen. Sayangnya, penampilan istimewa Ter Stegen tak diikuti rekan-rekan setimnya yang tampak kesulitan membongkar pertahanan Dortmund. Babak pertama berakhir imbang tanpa gol.


Pada babak kedua, Gladbach mencoba lepas dari tekanan tim tamu dan mulai menciptakan sejumlah peluang. Sayangnya, peluang Juan Arango ditepis ole Roman Weidenfeller sementara aksi individu Harvard Nordveidt bisa dihentikan tekel Neven Subotic. Di sisi lain, pertahanan tim asuhan Lucien Favre ini pun lebih solid dalam mementahkan peluang-peluang Reus dkk.


Demi menambah daya serang, pelatih Dortmund Juergen Klopp memasukkan pemain belia Jonas Hofmann menggantikan Sven Bender. Masuknya Hofmann membuat serangan Dortmund lebih deras, namun penyelesaian akhir yang buruk dan solidnya penampilan Ter Stegen membuat Dortmund tetap kesulitan memecah kebuntuan.


Petaka justru datang pada menit ke-81 untuk tim tamu. Tekel Mats Hummels pada Nordveit di kotak penalti membuat wasit Manuel Grafe menghadiahkan penalti untuk Gladbach, serta kartu merah untuk Hummels. Eksekusi Max Kruse sukses menaklukkan Roman Weidenfeller dan memecah kebuntuan.


Raffael membuat Dortmund semakin tersudut lewat golnya empat menit kemudian setelah memanfaatkan kerja sama antara Kruse dan Juan Arango. Hingga pertandingan berakhir, Dortmund tak mampu menyamakan skor dan pulang tanpa poin dari Borussia Park.


Dengan hasil ini, posisi Dortmund terancam oleh saingan terdekatnya, Bayern Muenchen, terutama jika Bayern bisa menaklukkan Bayer Leverkusen di BayArena, beberapa saat lagi. Bayern kini mengoleksi poin sama dengan Dortmund dan hanya kalah selisih gol.


Susunan pemain


Gladbach: 1-Marc-Andre ter Stegen; 15-Alvaro Dominguez (4 Roel Brouwers 56'), 17-Oscar Wendt, 24-Tony Jantschke, 39-Martin Stranzl; 7-Patrick Hermann (Branimir Hrgota, 77), 11-Raffael, 16-Harvard Nordtveit (23 Christoph Kramer, 83'), 18-Juan Arango, 34-Granit Xhaka; 10-Max Kruse

Pelatih: Lucien Favre


Dortmund: 1-Roman Weidenfeller; 37-Erik Durm, 15-Mats Hummels, 4-Neven Subotic, 19-Kevin Grosskreutz; 6-Sven Bender (7 Jonas Hofmann, 72), 18-Nuri Sahin (30 Koray Guenter, 89'); 17-Pierre-Emerick Aubameyang, 10-Henrikh Mkhitaryan (16 Jakub Blaszczykowski, 77), 11-Marco Reus; 9-Robert Lewandowski

Pelatih: Juergen Klopp


Wasit: Manuel Grafe



Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment

Follow Admin

Find on Facebook

Popular Posts