Home » » Kesuksesan Ferguson di Old Trafford Takkan Terulang Lagi

Kesuksesan Ferguson di Old Trafford Takkan Terulang Lagi

Written By Unknown on Thursday 9 May 2013 | 05:11


KOMPAS.com - Mantan penjaga gawang Manchester United, Edwin van der Sar, merasa yakin prestasi Sir Alex Ferguson di Old Trafford takkan pernah terulang kembali. Ferguson baru saja mengumumkan akan pensiun pada akhir musim ini.


Van der Sar termasuk pemain yang ikut merasakan kesuksesan MU di bawah kendali Ferguson. Sejak digaet dari Fulham pada tahun 2005, Van der Sar langsung memperlihatkan kapasitasnya sebagai penjaga gawang terbaik sejak era Peter Schmeichel, yang menghabiskan enam musim bersama Setan Merah.


Selama kariernya di Old Trafford, mantan penjaga gawang timnas Belanda ini memenangi empat gelar Premier League, satu gelar Liga Champions dan dua Piala Liga. Menurutnya, apa yang sudah diraih Ferguson selama 26 tahun menjadi manajer MU, takkan bisa disamai oeh siapa pun.


"Ferguson adalah seorang pemimpin, seorang duta," ujar Van der Sar kepada NOS, Kamis (9/5/2013). "Ini hanya akan terjadi satu kali (di klub). Orang yang memiliki karier hebat seperti Ryan Giggs tak pernah memiliki manajer lain.


"Tentu saja, dia mencapai usia yang terhormat. Apa yang telah dilakukan bagi United luar biasa. Dia meninggalkan klub yang ditangani selama 27 tahun dan dikelilingi orang-orangnya. Rene Meulensteen misalnya, adalah pelatih yang sangat penting."



Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment

Follow Admin

Find on Facebook

Popular Posts