Home » » Ke Dortmund, Bayern Istirahatkan Empat Pilar

Ke Dortmund, Bayern Istirahatkan Empat Pilar

Written By Unknown on Friday 3 May 2013 | 10:56


MUNICH, Kompas.com - Bayern Muenchen tak menyertakan empat pilarnya ketika bertandang ke markas Borussia Dortmund pada bigmatch di Bundeliga akhir pekan ini. Franck Ribery, Arjen Robben, Philipp Lahm dan Bastian Schweinsteiger diistirahatkan sehingga mereka fit menghadapi lawan yang sama di final Liga Champions pada 25 Mei mendatang.


Pelatih Jupp Heynckes mengatakan bahwa keputusan itu diambil karena empat pemain andalannya tersebut mengalami cedera ringan usai membawa Bayern menang 3-0 atas Barcelona pada leg kedua semifina Liga Champions, Rabu (1/5/2013). Apalagi, duel pada Sabtu (4/5) ini tak lagi menentukan posisi Bayern dan Dortmund, yang sudah mengamankan tiket menuju fase grup Liga Champions untuk musim depan.


Ya, Bayern sudah menyegel gelar Bundesliga, sedangkan Dortmund sudah pasti menjadi runner-up. Karenanya, bigmatch nanti tak dibumbui pertarungan memperebutkan posisi di Bundesliga, selain "pemanasan" menjelang final Liga Champions.


"Seperti biasa, kami akan melakukan persiapan secara profesional dan berusaha bermain di Dortmund seperti biasanya kami tampil," ujar Heynckes melalui situs resmi Bayern (www.fcbayern.telekom.de).


"Tuntutan fisik para pemain sangat ekstrim, sehingga mereka perlu waktu pemulihan yang lebih lama," tambah sang pelatih, merujuk keputusannya untuk merotasi tim.


Bayern selalu meraih kemenangan dalam 14 pertandingan liga sejak libur musim dingin. Prestasi lain yang sangat mentereng adalah, Bayern tak terkalahkan dalam laga tandang di Bundesliga musim ini.



Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment

Follow Admin

Find on Facebook

Popular Posts