Home » » Rossi Ingin Kembali Bela Gli Azzurri

Rossi Ingin Kembali Bela Gli Azzurri

Written By Unknown on Saturday 5 October 2013 | 05:48

FIRENZE, KOMPAS.com - Striker Fiorentina, Giuseppe Rossi, berharap bisa kembali mengenakan seragam tim nasional Italia. Untuk mewujudkan keinginan tersebut, Rossi akan berusaha tampil konsisten sepanjang musim ini.

Rossi mulai menemukan permainan terbaik, setelah sempat dihantam cedera panjang selama hampir dua tahun. Kini, pemain berusia 26 tahun itu menjadi andalan lini depan "La Viola".


Dalam enam pertandingan Serie-A musim ini, Rossi sudah mencetak lima gol yang membuatnya duduk sebagai pencetak gol terbanyak sementara. Kontribusi Rossi membuat Fiorentina kini menduduki urutan kelima klasemen sementara Serie-A.


Penampilan tersebut membuat Rossi percaya diri. Ia pun berharap bisa dipanggil Cesare Prandelli untuk masuk ke dalam skuad Italia pada laga kontra Denmark (11/10/2013) dan Armenia (15/10/2013). Hingga kini, Rossi sudah main sebanyak 27 kali bersama timnas Italia dengan torehan enam gol.


"Secara fisik, aku baik-baik saja. Aku pulih dan ingin tampil melawan Lazio. Ada penilaian dalam tes latihan beberapa hari ke depan. Setelah itu, pelatih akan menentukan aku bermain atau tidak," jelas Rossi yang baru saja pulih dari cedera betis.


"Kembali ke timnas Italia? Aku selalu optimistis. Tentu saja, aku berpikir tentang kembali ke Gli Azzurri. Namun, aku harus fokus 100 persen siap pada laga akhir pekan ini," terangnya.



Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment

Follow Admin

Find on Facebook

Popular Posts