Home » » Sebut Laporan Polisi sebagai Fitnah, Greg Pilih Fokus Latihan

Sebut Laporan Polisi sebagai Fitnah, Greg Pilih Fokus Latihan

Written By Unknown on Monday, 19 August 2013 | 03:03



KOMPAS IMAGES/VITALIS YOGI TRISNA


Pemain Indonesia, Greg Nwokolo (tengah), berusaha melewati hadangan pemain Arab Saudi, Saud Kariri (kanan), pada laga kedua Grup C Pra-Piala Asia Australia 2015 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (23/3/2013). Indonesia akhirnya takluk 1-2.


TERKAIT




JAKARTA, KOMPAS.com - Pemain timnas Indonesia, Greg Nwokolo, membantah dirinya terlibat dalam kasus penganiayaan dan percobaan pemerkosaan terhadap seorang perempuan. Menurut pesepak bola naturalisasi asal Nigeria itu, ia hanya difitnah. Ia pun menyebut keadaan dirinya kini baik-baik saja.

"Itu hanya fitnah. Tidak mungkin mempengaruhi saya," kata pemain Arema ini saat dihubungi, Senin (19/8/2013).


Menurut Greg, ia akan tetap berkonsentrasi terhadap kegiatan berlatih sepak bola. Mengenai kasus yang menimpanya, ia serahkan kepada sang kuasa hukum.


"Urusan hukum itu biar pengacara saya yang urus, saya tetap fokus latihan,"ungkapnya.


Diberitakan sebelumnya, Greg dilaporkan oleh perempuan bernama Rahelia Gaby ke Mapolrestro Jakarta Selatan, Sabtu (17/8/2013). Dalam laporannya, Rahelia menyebut Greg telah menganiaya dan melakukan percobaan pemerkosaan terhadap dirinya.



Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment

Follow Admin

Find on Facebook

Popular Posts