Home » » "PSG Memiliki Barisan Penyerang Terbaik di Dunia"

"PSG Memiliki Barisan Penyerang Terbaik di Dunia"

Written By Unknown on Monday 5 August 2013 | 09:34

KOMPAS.com - Mantan direktur olahraga Paris Saint-Germain, Leonardo, merasa klub juara Ligue 1 tersebut memiliki barisan penyerang terbaik di dunia. Daya dobrak PSG kian menakutkan setelah kedatangan Edinson Cavani yang dibeli dari Napoli pada musim panas ini.

Sebelumnya, PSG sudah memiliki sejumlah striker haus gol seperti Zlatan Ibrahimovic, Ezequiel Lavezzi dan Lucas Moura. Dengan hadirnya Cavani, maka barisan penyerang PSG sangat menakutkan, yang membuat Leonardo menyebut tak ada klub di dunia yang memiliki kekuatan serupa dengan raksasa Perancis itu.


"Memiliki top scorer di Serie-A, Cavani, dan top scorer di Ligue 1, Ibrahimovic, di tim yang sama adalah menakjubkan," ujar pria asal Brasil tersebut kepada L'Equipe, seperti dikutip dari Goal, Senin (5/8/2013).


"Khususnya ketika anda menambahkan sejumlah pemain seperti Lucas, (Javier) Pastore, (Jeremy) Menez dan Lavezzi. PSG memiliki penyerang terbaik di dunia dengan enam pemain tersebut."


Leonardo pun berbicara tentang hukuman 13 bulan yang dijatuhkan kepadanya karena mendorong wasit. Menurutnya, sanksi itu tidak fair, yang memaksanya keluar dari manajemen tim.


Mantan bintang AC Milan ini memutuskan untuk mundur dari manajemen PSG pada bulan lalu, setelah mendapatkan hukuman itu. Dia dijatuhi hukuman berat tersebut karena mendorong wasit Alexandre Castro saat PSG ditahan imbang 1-1 oleh Valenciennes pada bulan Mei lalu.


"Saya merasa itu tak adil. Tak mungkin melanjutkan pekerjaanku di Paris karena larangan itu tak mengizinkan saya berbuat 100 persen. Saya memegang tanggung jawab utama untuk proyek PSG, saya sangat terlibat dengan para pemain, pelatih. Tetapi semua itu terlalu sulit dengan skorsing ini."



Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment

Follow Admin

Find on Facebook

Popular Posts