Home » » Inter Taklukkan Genoa 2-0

Inter Taklukkan Genoa 2-0

Written By Unknown on Sunday, 25 August 2013 | 13:09

KOMPAS.com - Inter Milan mengawali kompetisi Serie-A musim 2013/14 dengan hasil yang memuaskan. Menjamu Genoa di San Siro, Minggu (25/8/2013), Nerezzurri menang 2-0 lewat gol Yuto Nagatomo dan Rodrigo Palacio.

Ini tentu saja menjadi debut manis bagi Walter Mazzarri, yang mau meninggalkan Napoli demi mengangkat prestasi Inter pada musim ini. Padahal, dia menghadapi krisis pemain karena Inter belum bisa diperkuat Diego Milito, Cristian Chivu, Javier Zanetti dan Walter Samuel yang sedang cedera.


Pada babak pertama, Inter sangat kesulitan menggedor pertahanan lawan. Sejumlah peluang pun gagal dimaksimalkan, sehingga sampai dengan turun minum skor tetap imbang tanpa gol.


Memasuki babak kedua, Inter kembali mendominasi permainan. Gol yang dinantikan publik tuan rumah akhirnya datang pada menit ke-75 yang dihasilkan Nagatomo. Setelah itu, serangan demi serangan terus dilancarkan dan mereka nyaris menggandakan keunggulan pada menit ke-81, tetapi bola sundulan Icardi hanya mengenai mistar gawang.


Ketika pertandingan memasuki menit ke-90, Inter kembali mengoyak jala Genoa. Kali ini Palacio, yang dipasang sebagai striker tunggal, tak melewatkan peluang emas yang dimiliki saat menyambut umpan terobosan Guarin. Lolos dari jebakan off-side, Palacio dengan mudah memperdaya penjaga gawang Genoa, Perin, untuk memastikan Inter menang 2-0.



Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment

Follow Admin

Find on Facebook

Popular Posts