Tak hanya itu. Kabar lain, yang dikutip dari Goal, menyebutkan bahwa Arsene Wenger juga mengincar tiga pemain sekaligus, yakni Yohan Cabaye, Geoffrey Kondogbia dan pemain Jepang Atsuto Uchida.
Kabar ketertarikan terhadap Pogba dilaporkan Sports Direct News. Dikatakan bahwa mantan pemain Manchester United tersebut bisa menjadi solusi untuk mengatasi krisis lini depan Arsenal, setelah Wenger kehilangan sejumlah besar striker buruan. Sebelumnya, Arsenal mengajukan tawaran kepada Gonzalo Higuain, yang memilih pindah ke Napoli, serta Luis Suarez, yang tak mau dilepas Liverpool.
Akan tetapi, tampaknya keinginan Wenger ini takkan mudah terwujud. Pasalnya, Juventus tak ingin melepaskan pemain berusia 20 tahun tersebut, yang membantu menjadi inspirator kemenangan Si Nyonya Tua ketika menang 4-0 atas Lazio pada Piala Super Italia, Minggu (18/8/2013).
Sedangkan mengenai Cabaye, Arsenal sudah pernah mengajukan penawaran senilai 10 juta poundsterling (sekitar Rp 165,709 miliar) untuk gelandang Newcastle United itu. Akan tetapi, keinginan itu langsung ditolak Newcastle, sebelum mereka mengalihkan perhatian kepada pemain Sevilla, Kondogbia, yang hanya akan dilepas jika Arsenal membayar buy-out clause senilai 17,2 juta poundsterling (sekitar Rp 283,550 miliar).
Arsenal juga saat ini sedang menunggu reaksi Schalke 04, setelah mereka memberikan penawaran senilai 6 juta poundsterling (sekitar Rp 98,972 miliar) untuk Uchida. Pemain Jepang ini dibeli sebagai persiapan jangka panjang menggantikan Bacary Sagna.
Memang, kebijakan transfer Wenger pada bursa transfer musim panas ini menjadi sorotan, apalagi setelah mereka kalah 1-3 ketika menjamu Aston Villa, pada pekan pertama Premier League, Sabtu (17/8). Wenger dituntut untuk lebih aktif lagi supaya bisa mendapatkan pemain top.
