AFP/MOHD RASFAN
Gelandang Chelsea, Eden Hazard (tengah), ditempel pemain Malaysia XI, Shakir Shaari, pada laga persahabatan di Stadion Shah Alam, Minggu (21/7/2013). pada laga itu, Chelsea menang 4-1. Setelah melawan Malaysia, Chelsea akan menghadapi Indonesia XI pada Kamis (25/7/2013).
The Blues kemungkinan besar akan membawa mayoritas skuad terbaik beserta Pelatih Jose Mourinho.
"Chelsea dipastikan ke Indonesia. Tim rombongan Chelsea akan tiba di Indonesia pada Selasa siang. Mereka berjumlah 70 orang, termasuk pemain, ofisial, pelatih, dan tim manajemen," ucap CEO Nine Sport, Arif Putra Wicaksana saat dihubungi, Senin (22/7/2013).
Chelsea dijadwalkan tiba pukul 13.00 WIB di Bandara Halim Perdana Kusuma. Setelah mendarat, rombongan Chelsea akan langsung menuju Hotel Grand Hyatt Jakarta, untuk melakukan sesi jumpa pers. John Terry dkk dijadwalkan akan langsung menjalani latihan pada Selasa malam. Untuk Rabu, sesi latihan akan dilakukan pada pagi hari. Sampai saat ini, belum diketahui apakah kedua sesi latihan Chelsea itu terbuka untuk umum atau tidak.