Liverpool datang ke Indonesia dalam rangkaian tur pramusim ke Asia dan Australia. Indonesia menjadi destinasi pertama rombongan tim Merseyside ini sebelum menuju Melbourne pada 24 Juli dan Bangkok empat hari setelahnya.
"Liverpool memang ingin memberikan hiburan kepada penggemarnya di sini (Indonesia) dan mereka ingin mencetak banyak gol di pertandingan nanti," ujar Rush di Jakarta, Jumat (19/7/2013).
Di partai uji coba sebelumnya, Arsenal sukses mengalahkan Indonesia dengan skor tujuh gol tanpa balas di SUGBK, Minggu (14/7/2013). Pun halnya dengan Belanda yang juga mampu menang 3-0 saat menantang Sergio van Dijk dan kawan-kawan pada 7 Juni lalu.
Rush menilai, hasil dua pertandingan tersebut tentunya akan membuat pelatih dan pemain akan berupaya maksimal agar kekalahan mencolok itu tidak terulang lagi. Menurutnya, jika merupakan tim sepak bola profesional, maka Indonesia akan belajar banyak dari dua kekalahan tersebut dan akan tampil lebih baik.
"Ketika menghadapi Liverpool mereka (Indonesia) akan belajar dari pengalaman. Jika mereka kembali kalah tujuh gol sama ketika melawan Arsenal itu tandanya mereka tidak belajar dari kesalahan," kata Rush.