Home » » Demi Liverpool, Suporter Perangi Terompet dan Flare

Demi Liverpool, Suporter Perangi Terompet dan Flare

Written By Unknown on Saturday 20 July 2013 | 07:33

JAKARTA, KOMPAS.com - Selama menunggu kick-off Indonesia XI melawan skuad Liverpool di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (20/7/2013) suara terompet beberapa kali terdengar. Padahal, pihak Liverpool sudah pernah meminta agar penggunaan terompet dilarang.

Tak urung beberapa kali suporter menyoraki oknum yang membunyikan terompet. Sampai kemudian secara bersamaan mereka meminta terompet yang masih ada di stadion segera dienyahkan.


"Buang terompet! Buang terompet!" begitu seru mereka.


Hanya saja, meski sudah disoraki sedemikian rupa, masih ada oknum nakal yang membunyikan terompet-terompet yang suaranya cukup nyaring tersebut. Selain terompet, di salah satu sudut stadion sempat terlihat penonton menyalakan flare berasap merah. Suporter kembali bereaksi dengan mengeluarkan cemoohan, serta meminta flare dimatikan.


"Matiin! Matiin! Matiin!" demikian teriak mereka.


Berbeda dengan para pemilik terompet, oknum suporter yang menyalakan flare itu sepertinya mau mendengarkan permintaan sesama suporter. Tak beberapa lama setelah itu, flare tampak dipadamkan dan hanya menyisakan kepulan asap.



Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment

Follow Admin

Find on Facebook

Popular Posts