Home » » Evra Kecewa Fans Arsenal Mencemooh RvP

Evra Kecewa Fans Arsenal Mencemooh RvP

Written By Unknown on Monday, 29 April 2013 | 14:41


LONDON, KOMPAS.com - Defender Manchester United (MU), Patrice Evra, kecewa suporter Arsenal mencemooh Robin van Persie kala timnya bertandang ke kandang The Gunners, Minggu (28/4/2013). Seolah, katanya, mereka melupakan apa yang pernah diberikan Van Persie kepada Arsenal.


Van Persie meninggalkan Arsenal untuk bergabung dengan MU pada awal musim ini. Keputusannya tersebut membuat suporter Arsenal kecewa. Namun, RvP memiliki alasan tersendiri, karena sejak bergabung dengan Arsenal pada 2004, ia tak pernah menjuara Premier League. Ia hanya menjuarai satu Community Shield dan Piala FA.


Pada laga di Stadion Emirates itu, Van Persie memang sering dicemooh suporter. Namun, ia tak terpengaruh dan kemudian mencetak gol yang memaksa Arsenal bermain imbang 1-1.


Evra merasa perlakuan suporter Arsenal itu berlebihan. "Aku masih tak bisa memahami kenapa suporter mencemoohnya. Aku kecewa. Suporter seolah begitu cepat melupakan apa yang telah ia (Van Persie) lakukan (di Arsenal). AKu kira ia juga merasakan hal sama (kecewa0," kata Evra.


"Ia tak mengambil keputusan yang keliru (pindah ke MU). Sudah terlalu lama ia tak memenangkan gelar Premier League (bersama Arsenal). Dia telah pindah ke Manchester United dan langsung memenangkannya," tandasnya. (GL)



Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment

Follow Admin

Find on Facebook

Popular Posts