Arema saat ini berada di peringkat dua klasemen sementara ISL dengan poin 59 dari total 30 pertandingan, unggul dua angka dari pesaing terdekat, Mitra Kukar, di posisi ketiga. Sementara, Persipura Jayapura sudah memastikan juara dengan keunggulan 14 angka yang sudah tak dapat lagi dikejar Arema dari total 4 laga sisa.
"Jujur saja, saya sudah gagal mencapai target yang saya pasang. Saya juga gagal memenuhi target yang dipasang manajemen. Saya siap bertanggung jawab atas kegagalan menjadi juara," ujar Rahmad.
Meski begitu, pelatih yang kerap disapa RD tersebut menuturkan, akan tetap berusaha untuk membawa Arema menduduki peringkat dua pada klasemen akhir. Setelah itu, ia mengaku siap untuk dievaluasi bersama pihak manajemen.
"Setelah menerima evaluasi dari pemilik dan mempertanggungjawaban semua yang sudah saya lakukan di Arema baru saya akan pikirkan ke mana kelanjutan saya di dunia sepak bola," tukasnya.