Home » » Papiss Cisse Tolak Pakai Seragam Baru Newcastle

Papiss Cisse Tolak Pakai Seragam Baru Newcastle

Written By Unknown on Saturday 8 June 2013 | 13:33


NEWCASTLE, KOMPAS.com - Penyerang Newcastle United asal Senegal Papiss Cisse dikabarkan situs Daily Mail menolak mengenakan seragam Newcastle musim depan. Pasalnya seragam Toon Army nantinya akan memajang logo perusahaan kredit Wonga.com yang menjadi sponsor mereka musim depan.


Cisse menolak karena bidang usaha Wonga.com yang bertentangan dengan salah satu hukum dalam agama yang dianut Cisse, yang tidak mengizinkan meminjamkan uang dengan bunga. Penolakan Cisse ini bisa saja diikuti dua pemain Newcastle lain yang memeluk agama yang sama dengannya, yaitu Cheick Tiote dan Hatem Ben Arfa. Newcastle pun dikabarkan tengah berusaha mencari kompromi dengan Cisse.


Penolakan pemain terkait sponsor ini bukan yang pertama kali terjadi. Penyerang asal Mali Freddie Kanoute pernah menolak mengenakan seragam Sevilla saat memperkuat klub asal Spanyol tersebut. Pasalnya seragam Sevilla memajang logo situs judi 888.com sebagai sponsor. Alasan Kanoute pun serupa dengan Cisse, dan ia memilih mengenakan kaos tanpa logo sponsor saat bermain.


Namun saat itu Sevilla dan Kanoute berhasil mencapai kesepakatan yang membuat Kanoute mau mengenakan logo tersebut, namun ia tak bersedia mengikuti kegiatan yang berkaitan dengan promosi situs tersebut.



Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment

Follow Admin

Find on Facebook

Popular Posts